Ada banyak alasan yang bisa digunakan seseorang untuk memutuskan
hubungan dengan pasangan. Namun terkadang mereka juga menggunakan
alasan-alasan yang super aneh.
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Fickletattoos.com mengungkap 10
alasan paling aneh untuk memutuskan hubungan yang pernah digunakan oleh
pria dan wanita. Survei tersebut dilakukan pada lebih dari 1.900 pria
dan wanita berusia di atas 18 tahun di seantero Inggris.
"Beberapa alasan sungguh aneh dan tak masuk akal," ungkap David
Wain-Heapy, pemilik situs tersebut, seperti dilansir oleh Metro (25/09).
Sudah penasaran dengan alasan-alasan aneh yang pernah dipakai wanita
untuk memutuskan pasangannya? Simak daftar berikut ini. Yang pertama
adalah lima alasan putus paling aneh menurut pria.
1. "Dia memiliki terlalu banyak sex toy. Ini sebenarnya bisa mengintimidasiku."
2. "Dia selalu mengabaikan permintaanku untuk membiarkan tutup toilet tetap terbuka. Padahal itu memudahkanku untuk memakai toilet."
3. "Pengasuhnya selalu melihatku dengan tatapan yang mengerikan, itu membuatku takut."
4. "Dia tak pernah membersihkan peralatan bermainku, sehingga aku harus menanggung malu harus bermain dengan alat yang kotor."
5. "Temanku selalu mengatakan bahwa dia jelek, aku tak tahan terus diolok-olok seperti itu."
2. "Dia selalu mengabaikan permintaanku untuk membiarkan tutup toilet tetap terbuka. Padahal itu memudahkanku untuk memakai toilet."
3. "Pengasuhnya selalu melihatku dengan tatapan yang mengerikan, itu membuatku takut."
4. "Dia tak pernah membersihkan peralatan bermainku, sehingga aku harus menanggung malu harus bermain dengan alat yang kotor."
5. "Temanku selalu mengatakan bahwa dia jelek, aku tak tahan terus diolok-olok seperti itu."
Itulah beberapa alasan paling aneh yang pernah diungkapkan oleh pria.
Kini giliran lima alasan aneh yang diungkapkan oleh wanita.
1. "Caranya mengucapkan kata-kata tertentu membuatku tak suka."
2. "Dia menggunakan aftershave yang kubenci, jadi kusudahi saja hubunganku dengannya."
3. "Dia tak pernah menyiram toilet, jadi dia harus pergi."
4. "Dia jarang memotong kukunya, sehingga pada saat-saat tertentu kukunya bisa menyakitiku."
5. "Caranya menghela napas panjang dan dalam sangat menggangguku."
2. "Dia menggunakan aftershave yang kubenci, jadi kusudahi saja hubunganku dengannya."
3. "Dia tak pernah menyiram toilet, jadi dia harus pergi."
4. "Dia jarang memotong kukunya, sehingga pada saat-saat tertentu kukunya bisa menyakitiku."
5. "Caranya menghela napas panjang dan dalam sangat menggangguku."
Itulah beberapa alasan aneh yang cukup konyol untuk memutuskan
pasangan. Bisa kalian perhatikan bahwa sebenarnya beberapa alasan sangat
sepele dan seolah dibuat-buat untuk bisa memutuskan pasangan, seperti
cara menghela napas atau caranya mengucapkan kata-kata tertentu.
Bagaimana pendapat kalian dengan hasil survei di atas? Apakah kalian
juga pernah menggunakan alasan konyol dan aneh untuk memutuskan hubungan
dengan pasangan? Bagi pendapat kalian di kolom komentar!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar